Monday, April 24, 2017
Pageview Yang Menipu
Pageview Yang Menipu
"Wah, baru beberapa bulan ngeblog pageview-nya sudah ratusan ribu" . Kita terkadang merasa kaget bila berkunjung sengaja atau tidak ke sebuah blog yang tampaknya masih baru namun memiliki pageview yang sudah sangat tinggi.
Kita bisa kagum sekaligus cemburu melihat blog yang masih "muda" memiliki pageview tinggi bila kita melihat blognya memang pantas untuk mendapatkannya. Tulisan-tulisan pada blog itu memiliki nilai plus dan tampilannya juga tidak asal-asalan. Sehingga tidak mustahil banyak yang berkunjung di blog tersebut.
Akan tetapi, kita juga bisa mencibir ketika melihat blog yang tampilannya masih terbilang biasa-biasa saja dan dengan artikel-artikel yang kurang atau bahkan tidak menarik, bisa mendapatkan pageview yang tinggi. Bahkan banyak dari tulisannya tampaknya adalah hasil copy paste dari blog lain. Kita menjadi curiga kalau pageview yang tampak di blog tersebut bukanlah pageview yang asli, akan tetapi palsu dan menipu.
Kita tahu, begitu banyak cara untuk meningkatkan pageview dengan cara yang curang. Ada dengan "kecurangan" yang tidak disadari maupun yang disadari. Contoh dari kecurangan yang tidak disadari adalah dengan sering me-refresh halaman artikel kita secara manual. Hal ini sering dilakukan oleh blogger pemula karena cenderung ada ketertarikan untuk melihat-lihat kembali tulisannya. Contoh lain misalnya, bila kita mengukur berat blog kita dengan menggunakan fasilitas dari iwebtool.com maka otomatis pageview blog kita ikut bertambah. Tanpa kita sadari kita telah menambah pageview yang "tidak murni" pada blog kita. Mungkin masih banyak contoh lain dari kecurangan yang tidak disadari ini.
Untuk kecurangan yang disadari / disengaja tentu banyak contohnya. Yang sering dipraktekkan orang adalah dengan memakai proxy. Katanya dengan menggunakan proxy, pageview di blog kita bisa mencetak rekor ribuan pageview perhari. Dengan begitu, katanya blog kita bisa menjadi semakin dipandang oleh mesin pencari google.
Sebenarnya tidak ada yang salah dengan hal itu. Dunia internet adalah dunia hitam putih. Setiap kepala memiliki isi yang berbeda-beda. Bisa jadi apa yang menurut kita kurang pantas, menurut orang lain adalah hal yang pantas.Begitu juga halnya dengan cara meningkatkan pageview blog ini. Ada yang murni, ada juga yang "terkontaminasi".
Satu hal yang pasti, semuanya tergantung dari motivasi dari tiap pribadi. Bila motivasi dari membuat dan menulis di blog hanya untuk mendapat uang dan ketenaran, maka sering kali hal-hal yang curang (menurut sebagian orang) akan dihalalkan.Yang penting tujuan bisa tercapai.
Akan tetapi, orang yang menjadikan dunia blogging sebagai kesenangan dan motivasinya adalah berbagi pengetahuan dan inspirasi dengan sesama, maka pageview yang tinggi bukanlah tujuan utama. Tujuan utamanya adalah berbagi bukan pageview tinggi. Karena ia tahu, pageview sering kali menipu.
Go to link Download